Belajar di kampung inggris Pare
Kediri merupakan keinginanku sejak duduk di bangku SMA. Akan tetepi dapat
terwujud setelah aku kuliah sebagai mahasiswa tingkat tiga di politeknik Negeri
Bandung, hingga akhirnya aku memilih untuk belajar di Mr.BOB Kampung Inggris.
Berbagai hal sudah aku dapatkan
selama menjadi member di sini. Seperti teman baru, peningkatan dalam kemampuan
bahasa inggris dan tentunya pengalaman baru yang kesemuannya itu sangat
bermanfaat. Awalnya, pertama datang ke kampung inggris ini di luar ekspektasi aku.
Karena tempatnya tidak terlalu ramai seperti yang di bayangkan, ini mungkin
karena belum di mulainya periode pembelajaran. Akan tetapi, setelah di mulainya
periode semuanya berubah.
Setelah belajar di Mr.BOB Kampung Inggris, aku merasa senang karena semua tutor mengajar dengan metode yang menyenangkan. Games-games yang di gunakan memudahkan kami belajar bahasa inggris dengan cepat, begitu pula dengan reward dan hukumannya. Meskipun kata teman aku reward hanya sebatas snack dengan harga yang murah, tapi setiap kami aku memenangkan permainan, aku merasa senang karena menurut aku ini merupakan kebanggaan tersendiri.
Belajar di sini selama 2 minggu
cukup meningkatkan kemampuan bahasa inggris aku, karena di sini aku di tuntut
untuk meningkatkan semua kemampuan dalam bahasa inggris seperti, listening,
speaking, reading dan writing melalui semua kegiatan kelasnya, selain itu,
vocab aku pun banyak bertambah. Akan tetapi, kadang aku merasa bosan karena
kegiatan yang di lakukan hampir sama saat tertentu.
Selain kegiatan di kelas,
kegiatan di asrama pun sangat membantu meningkatkan kemampuan bahasa inggris.
Karena di camp ini kami di tuntut untuk selalu berbicara bahasa inggris setiap
saat kecuali saat club & diary up. Hal ini sangat membantu meningkatkan
kemampuan percaya diri kami untuk selalu berbicara bahasa inggris. Terima Kasih
Mr.BOB Kampung Inggris..!
Posting Komentar